Lampumerahnews.id
Jakarta – Menjelang sidang perkara tindak pidana korupsi dengan terdakwa Hasto Kristiyanto, Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Budi Prasetya, S.I.K., M.Si melakukan kunjungan ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada Rabu (23/7/2025) siang.
Kunjungan berlangsung pukul 12.15–12.45 WIB dan turut didampingi oleh Kabag Ops AKBP Ashabul Kahfi, S.I.K serta Kasat Intelkam AKBP Prasetyo Purbo Nurcahyo, S.E. Rombongan diterima langsung oleh Ketua PN Jakpus Dr. Husnul Khotimah, S.H., M.H, bersama Kasubbag Umum Eva dan Panitera Kuncoro.
Kunjungan tersebut merupakan bagian dari koordinasi pengamanan persidangan yang dijadwalkan berlangsung pada Jumat, 25 Juli 2025 pukul 13.30 WIB di Ruang Sidang Prof. Kusuma Atmaja. Dalam pengecekan di lapangan, disepakati bahwa kapasitas maksimal ruang sidang adalah 70 orang, tanpa pengunjung yang berdiri selain petugas. Awak media akan ditempatkan di bagian belakang ruang sidang dan mendapat tambahan empat bangku untuk 16 orang. Selain itu, disiapkan area peliputan khusus di lobby bagian dalam, tepat di sebelah kiri pintu masuk ruang sidang. Pihak pengadilan juga akan membuat alur masuk terpisah antara pengunjung sidang dan masyarakat yang hendak ke layanan PTSP, serta membatasi jumlah pengunjung di area lobby. Rencananya, pada hari sidang nanti, sidang Hasto akan menjadi satu-satunya sidang yang digelar pada Jumat siang, guna meminimalkan kepadatan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menyatakan bahwa koordinasi ini merupakan langkah preventif untuk menjamin keamanan dan kelancaran jalannya proses persidangan. “Kami berkomitmen memberikan pengamanan maksimal. Koordinasi dengan pihak pengadilan menjadi prioritas kami agar proses hukum berjalan tertib,” tegas Susatyo.
Sementara itu, Kapolsek Kemayoran Kompol Agung Ardiyansyah menyampaikan bahwa pihaknya siap mengamankan situasi dan mengatur arus keluar masuk pengunjung di sekitar lokasi sidang. Dengan sinergi antara aparat kepolisian dan pengadilan, diharapkan jalannya sidang dapat berlangsung aman, lancar, dan kondusif.
(DL)