Lampumerahnews.id Jakarta - Kemacetan lalu lintas terjadi di Jalan Yos Sudarso arah Jalan Cilincing Raya, Jakarta Utara. Lalu lintas padat imbas adanya gangguan di pintu antrean pintu masuk pelabuhan Tanjung Priok.
"06.47 situasi arus lalu lintas di Jl Yos Sudarso arah Cilincing Raya terpantau padat imbas adanya gangguan di antrean pintu masuk Pelabuhan Tanjung Priok," tulis TMC Polda Metro Jaya melalui akun X-nya, Kamis (22/1/2026).
Para pengendara diimbau mencari alternatif jalur lain. Pengendara juga diimbau mengikuti arahan petugas.
"Diimbau bagi pengendara yang melintas agar mencari jalur alternatif dan mengikuti arahan petugas," jelasnya.
Dalam video yang diunggah TMC Polda Metro, tampak kemacetan panjang mengular. Jalanan dipenuhi oleh truk.
Polisi tampak mengatur lalu lintas di lokasi. ditengah Hujan yang mengguyur di lokasi.


